SMA IT Nurul Ilmi Jambi Adakan Seminar Anti Narkoba Bersama BNN Kota Jambi

JAMBI – Pada Kamis, 1 Oktober 2024, SMA IT Nurul Ilmi Jambi menggelar seminar pencegahan penyalahgunaan narkoba, psikotropika, zat adiktif, minuman keras, dan rokok. Kegiatan ini dilaksanakan di ruang seminar SMA IT Nurul Ilmi dan diisi langsung oleh tim dari Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Jambi.

Abdul Arafah, Lc., selaku Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, menyampaikan bahwa tujuan dari agenda ini adalah untuk memberikan pemahaman kepada siswa agar terhindar dari penyalahgunaan narkoba dan rokok. “Kami berharap para siswa mampu menjaga diri dari pengaruh buruk NAPZA dan rokok serta menyadari pentingnya menjaga kesehatan dan masa depan mereka,” ujar Abdul Arafah.

Seminar ini diikuti oleh puluhan siswa SMA IT Nurul Ilmi Jambi dan diharapkan dapat meningkatkan kesadaran mereka tentang bahaya narkoba dan zat adiktif lainnya.

#nurulilmi #smaitnurulilmi #siswatangguh #bnn #antinarkoba #saynotodrugs #pendidikanJambi #sekolahbebasnarkoba #pencegahanNAPZA #sekolahislamterpadu